Terkini di PLD:
Loading...

PLD PRESS

Logo PLD Press yang mewarisi warna kebangsaan PLD, hitam dan kuning emas



Meskipun saat ini PLD adalah Pusat Layanan Difabel, tetapi DNA publikasi yang melekat dengan 'pusat studi' di awal berdirinya PLD tidak pernah hilang. Hal tersebut ditandai dengan rutinnya publikasi Jurnal INKLUSI yang selama tujuh tahun secara tertib dan tepat waktu menerbitkan riset-riset terbaik dalam kajian disabilitas. Selain itu, PLD juga terus menghasilkan buku-buku yang berguna dalam promosi hak-hak difabel, khususnya hak pendidikan mereka di perguruan tinggi.

Oleh sebab itu, tahun ini PLD melangkah lebih maju lagi dengan meresmikan pembentukan PLD Press yang dibentuk berdasarkan SK Rektor No. 122.1/2020, tertanggal 30 Juni 2020. Legalitas itu lalu diperkukuh dengan terdaftarnya PLD Press dalam akun ISBN yang memungkinkan PLD Press untuk secara mandiri mengelola publikasi-publikasinya.

Kepengurusan PLD Press Periode 2020-2022 adalah sebagai berikut:

Penanggungjawab: Dr. Arif Maftuhin
Ketua: Dr. Astri Hanjarwati
Sekretaris: Ragil Ristiyanti, S. Si
Anggota:
Achmad Siddicq, S. Pd
Dwi Sri Lestari, S. Psi
Rohmadi, S. Sos

Pusat Layanan Difabel (PLD) menerbitkan buku karya tim ahli PLD, dosen UIN Sunan Kalijaga, Relawan PLD, dan Mahasiswa Difabel dalam rangka menyebarluaskan wacana disabilitas dan pendidikan inklusi. Berikut ini di antaranya: 

  1. Pedoman Pendidikan Inklusi (2007)

  2. Ro'fah, dkk. Inklusi pada Pendidikan Tinggi: Best Practices Pembelajaran dan Pelayanan Adaptif Bagi Mahasiswa Difabel Netra (Yogyakarta: PSLD, 2010) | Lihat

  3. Ro’fah, dkk. Membangun Kampus Inklusif: Best Practices Pengorganisasian Unit Layanan Difabel, diterbitkan atas kerjasama PSLD, Pertuni, ICEVI, dan Nippon Foundation (2010) 

  4. Andayani, dkk.Model pembelajaran Kampus Inklusif (Yogyakarta: PSLD, 2012)

  5. Ro’fah, dkk. Fikih Ramah Difabel (Yogyakarta: Q-Media, 2015) 

  6. Tim PLD. Menemani Difabel: Coretan Pena Relawan PLD (Yogyakarta: Mahaka, 2019)

  7. Arif Maftuhin, dkk. Melawan Mustahil: Kisah Sembilan Difabel Melewati Batas Kemungkinan (Yogyakarta: Magnum Pustaka, 2019) | Lihat

  8. Arif Maftuhin. Masjid Ramah Difabel: Dari Fikih ke Praktik Aksesibilitas (Yogyakarta: LKiS, 2019) | Lihat

  9. Arif Maftuhin, dkk. Mengajar Difabel Di Kampus Inklusi (Yogyakarta: PLD Press, 2020) | Lihat

  10. Arif Maftuhin dan Liana Aisyah. Disability Studies di UIN Sunan Kalijaga: Kebijakan, Riset, dan Publikasi (Yogyakarta: PLD Press, 2020) | Lihat

  11. Arif Maftuhin. Visi Inklusi: Catatan dari Pusat Layanan Difabel UIN Sunan Kalijaga 2013-2020 (Yogyakarta: PLD Press, 2020) | Lihat

  12. Modifikasi Kurikulum Mahasiswa Difabel (2021)

  13. Pedoman Pelatihan Bahasa Indonesia bagi Tuli (2021)

  14. Pedoman Pelatihan Bahasa Isyarat I dan II (2022)